INFO Komunikasi Lebih Lancar & Pasti Sampai via Email ke AnjingDijual@gmail.com (Prioritas, dibalas lebih cepat!)
AnjingDijual.com
Buat Thread Baru Kirim Komentar
11 May 2013 18:20:32
#1
Avatar gelvie
gelvie
Total Post : 56

telinga chihuahua turun dan bulunya pitak

puppies chihuahuaku umur 3 bulan,
ketika mandi pertamanya yang kulakukan 2minggu setelah vaksin e4,besoknya bulunya banyak yang rontok dan terkesan pitak,perkiraanku ada yang gak beres antara dia dan shampoonya (karena sodaranya mandi dengan shampoo yang sama tidak ada masalah)pinch
setelah itu kupingnya yang sebelah langsung turun sampai sekarang padahal sebelumnya dua-duanya berdiri sempurna
ada saran buat mengobati pitaknya puppiesku?
ada saran shampoo apa yang bagus buat puppies?
bagaimana cara supaya kupingnya yang sebelah bisa berdiri lagi dan kira-kira apa ya penyebabnya?
terimakasih buat rekan2 yang sudi membantu gringrin

12 May 2013 10:28:10
#2
Avatar BUZZ
BUZZ
Total Post : 88
untuk TS mungkin bisa liat : Hot Spots, Infeksi Kulit yang menyebabkan Botak Pada Anjing!
12 May 2013 11:52:55
#3
Avatar gelvie
gelvie
Total Post : 56
Ok rekan buzz saya coba cek ke tkp.kalo masalah kuping yang turun mungkin bisa bantu?thx
12 May 2013 13:19:50
#4
Avatar gelvie
gelvie
Total Post : 56
saya sudah membaca Hot Spots, Infeksi Kulit yang menyebabkan Botak Pada Anjing!
yang saya kurang mengerti adalah anjing saya chihuahua yang notabene bulunya pendek dan kulitnya tidak sampai lembab dan berair hanya pitak...ada saran?
12 May 2013 14:14:52
#5
Avatar chocolatepie
chocolatepie
Total Post : 65
Hi again gelvie grin
Dari yang saya baca sih, salah satu penyebab telinga chihuahua turun itu adalah tumbuhnya gigi. Katanya kalau chihuahua tumbuh atau ganti gigi, dia merasa agak sakit di rahangnya jadi telinganya turun gitu (ga ngerti juga nyambungnya apa). Jadi nanti kalau giginya udah tumbuh semua, baru telinganya balik normal lagi.

Ada juga yang bilang telinga chihuahua bisa kayak gitu kalo dia lagi sakit. Karna kemarin katanya doggy nya baru selsai operasi kan, mungkin dia masih agak merasakan efek operasinya. Dan ada juga yang bilang bahwa chihuahua itu terkadang kayak gitu, telinganya suka tiba-tiba turun, trus dalam beberapa bulan baru naik lagi: http://www.dogster.com/forums/chihuahua/thread/626524
12 May 2013 18:19:36
#6
Avatar BUZZ
BUZZ
Total Post : 88
wah, 2 Minggu yang lalu siBuzz Kepalanya ga sengaja kena pukul Batang Kayu, sewaktu saya melatih dia self defense (maaf daerah kami sering terjadi pencurian doggy).. kepalanya benjol, saya kasih thrombovon. 2 hari kemudian rambut yang dibenjolan itu rontok jadi pitak.. saya sempet was2 juga gimana kalo sampe pitak permanent, tapi syukurlah berkat minyak kemiri yang dibakar Rambut si Buzz tumbuh lagi..

mengenai telinga turun, ada benarnya juga yang dikatakan chocolatepie, saat doggy sedang ketakutan, dan menahan rasa sakit yang dialaminya biasanya telinganya turun.

tapi ada juga yang turun karena faktor kelainan genetik, contoh pada anjing Herder biasanya telinganya berdiri tegak, tapi saya pernah temui telinganya turun.
12 May 2013 18:42:14
#7
Avatar gelvie
gelvie
Total Post : 56
hi again chocolatepie grin
ada benernya juga sih mengingat puppiesku baru umur 3 bulan.anything can happen right?just wait,observe and see kayanya hehehe...
rekan BUZZ : dari yang aku tangkep bhw minyak kemiri bisa dijadikan alternatif pengobatan ya?
12 May 2013 21:36:43
#8
Avatar BUZZ
BUZZ
Total Post : 88
sebenernya buat manusia, tapi saya coba ke doggy bisa juga sih.. daun jambu batu atau rumput2an segar juga bisa buat gangguan pencernaan..

Kirim Komentar
Mohon maaf, Fasilitas "Post Reply" sedang maintenance untuk performa yg lebih baik. Please come back later.