AnjingDijual.com
Buat Thread Baru Kirim Komentar
22 Apr 2013 10:47:27
#1
Avatar Nikita
Nikita
Total Post : 842

Anjing Goldie Menghibur Para Korban Bom Boston di RS

foto

Musibah bisa menyisakan trauma mendalam bagi korban yang selamat. Tak terkecuali para korban bom Boston. Untuk menghibur korban, sekelompok anjing Golden Retriever mengunjunginya ke rumah sakit. Para pasien itu pun mencurahkan hatinya (curhat) kebinatang berbulu tersebut.

Anjing-anjing lucu itu menempatkan kaki-kakinya di atas tempat tidur rumah sakit untuk memudahkan pasien mengelus bulunya yang lembut.

foto

Presiden Lutheran Church Charities Tim Hetzner, yang menyelenggarakan K-9 Comfort Dogs, mengatakan, kehadiran anjing-anjing itu membuat pasien tersenyum. Tak lama kemudian, para pasien itu berbicara dengan 'konselor berbulu' itu.

"Mereka mengatakan kepada anjing apa yang telah terjadi," kata Hetzner seperti dikutip dari Foxnews, Minggu (21/4/2013).

foto

"Anjing adalah pendengar yang hebat... Mereka bisa merasakan ketika seseorang sedang berjuang," tambahnya.

Hetzner membawa lima anjing dari organisasinya yakni Addie, Isaiah, Luther, Maggie, dan Ruthie. Addie dan Maggie bekerja di Newton sejak SD Sandy Hook dibuka lagi, namun minggu ini anak-anak sedang libur musim semi.

foto

Anjing-anjing itu sudah bersertifikat layanan anjing. Anjing-anjing itu datang sesuai kebutuhan apakah itu ke gereja, sekolah, rumah, dan tempat lainnya.

"Beberapa orang memegang anjing selama lima menit atau lebih karena itulah yang mereka butuhkan," ujar Hetzner. "Itu tergantung pada orangnya dan apa yang mereka alami".

foto

2 Bom berkekuatan tinggi meledak pada Senin 15 April sekitar 14.50 waktu setempat. Bom pertama meledak 3 jam setelah pemenang lomba maraton mencapai finis di sebelah utara Jalan Boylston, Boston, Amerika Serikat. Dan ledakan kedua terjadi di seberang Hotel Lenox, sekitar 10 detik kemudian.


Sumber:
Liputan6.com

22 Apr 2013 13:09:19
#2
Avatar shawn.celeste
shawn.celeste
Total Post : 5
Dog is more loyal than human

Kirim Komentar
Mohon maaf, Fasilitas "Post Reply" sedang maintenance untuk performa yg lebih baik. Please come back later.