AnjingDijual.com
Buat Thread Baru Kirim Komentar
02 Apr 2013 10:22:28
#1
Avatar Nikita
Nikita
Total Post : 842

Vitamin dan Suplemen bagi Anjing: Temukan Faktanya Disini!

foto

Apakah anjing memerlukan suplemen atau vitamin? Dan apakah aman bagi anjing? Para ahli mengatakan beberapa suplemen dan vitamin ada yang bisa berguna, ada yang tidak dan beberapa bahkan tidak diperlukan dan bahkan mungkin bisa berbahaya bagi anjing.

Berikut beberapa jawaban dari para ahli untuk pertanyaan yang sering ditanyakan tentang vitamin dan suplemen anjing:

1. Apakah anjing saya membutuhkan suplemen/vitamin?
Ada banyak pendapat mengenai hal ini. Menurut FDA (Food and Drug Administration, sebuah badan pemeriksa produk konsumen di Amerika) mengatakan bahwa kebanyakan anjing sudah menerima makanan lengkap dan seimbang termasuk vitamin dan mineral yang dibutuhkan dari dogfood yang dijual, untuk anjing yang diberikan makanan buatan rumah mungkin memerlukan suplemen.

Sedangkan ada pendapat lain dari VetInfo.com yang mengatakan bahwa dogfood kualitas tinggi tidak menjamin bahwa anjing bisa mendapat vitamin dan mineral yang dibutuhkan. Bahkan banyak dogfood yang mengandung bahan yang bisa menjadi racun dengan menambah efek "radikal bebas". Radikal bebas bisa menyebabkan masalah kesehatan seperti penyakit jantung, arthritis, kanker, dan kejang. Suplemen vitamin anjing tidak dibuat sama, beberapa ada yang mengandung bahan-bahan buatan, gula, dan filler yang tidak diperlukan bagi kesehatan anjing dan beberapa bahkan bisa menyebabkan kerusakan yang lebih parah. Suplemen vitamin yang baik adalah mengandung semua bahan alami tanpa bahan tambahan.

2. Apakah ada bahaya yang ditimbulkan jika saya memberikan vitamin kepada anjing saya?
Jawabannya mungkin. Jika anjing yang sudah menerima makanan yang seimbang vitamin dan mineral, lalu mendapat kelebihan vitamin dan mineral, maka bisa berbahaya bagi anjing (menurut FDA dan dokter hewan).

Vitamin sendiri diklasifikasi menjadi 2 kategori: larut dalam lemak (vitamin A,D,E,K) dan larut dalam air (vitamin B complex, C). Sistem tubuh anjing akan mengeluarkan vitamin yang larut dalam air dan vitamin yang larut dalam lemak tetap tinggal dalam jaringan lemak anjing. Sebagai hasil dari sifat penyimpanan vitamin, maka vitamin larut lemak memberikan resiko kesehatan yang paling besar jika dikonsumsi secara berlebihan, karena tubuh menyimpan vitamin ini. Sedangkan jika anjing kelebihan mengkonsumsi vitamin larut air, maka agak sedikit resikonya dibandingkan vitamin larut lemak karena umumnya dikeluarkan oleh tubuh melalui urin.

Terlalu banyak kalsium bisa menyebabkan masalah tulang, terutama pada anak anjing jenis ras besar. Terlalu banyak vitamin A dapat membahayakan pembuluh darah dan menyebabkan dehidrasi serta nyeri sendi. Kelebihan vitamin D bisa mendorong anjing untuk berhenti makan, membahayakan tulang, dan menyebabkan otot mengalami atrofia.

3. Apakah saya harus memeriksakan dengan dokter hewan sebelum memberikan suplemen?
Tentu saja IYA. Gejala yang terlihat seperti arthritis, contohnya anjing dengan bagian tubuh belakang lemah, bisa jadi adalah masalah syaraf bukan arthritis. Bulu yang kurang bagus atau buruk bisa menjadi indikasi masalah kulit, metabolisme atau hormon.

Jadi, akan lebih baik jika anda tidak langsung memutuskan sendiri untuk memakai suplemen yang diperlukan bagi anjing anda, sebagai contoh: saat anda melihat kondisi bulu anjing buruk, anda mungkin berpikir untuk memberikan vitamin bulu untuk memperbaiki kesehatan bulu, padahal mungkin yang menjadi penyebabnya adalah masalah kulit, metabolisme atau hormon seperti yang disebutkan tadi.

Selain itu, bahan dalam beberapa suplemen kadang mungkin bisa berbenturan atau berinteraksi dengan obat-obat yang mungkin sedang dikonsumsi oleh anjing. Dokter hewan anda bisa menilai apakah anjing anda memerlukan suplemen atau tidak.

Jika anjing mengkonsumsi makanan yang lengkap dan seimbang dan mereka sehat serta tidak memiliki masalah, maka mereka sebenarnya tidak membutuhkan suplemen. Buah-buahan dan sayuran direkomendasikan bagi pemilik anjing yang ingin memberikan nutrisi tambahan.

4. Apakah suplemen itu manjur?
Menurut para dokter hewan, hal ini tergantung pada suplemen apa yang digunakan dan bagaimana pembuatannya. Uji klinis jarang dilakukan, sulit untuk menemukan bukti kemanjuran, apalagi kebutuhan untuk produk ini.

Suplemen Glucosamine-chondroitin, umumnya diberikan kepada anjing penderita osteoarthritis, telah menunjukkan hasil yang beragam dapat pengujian pada manusia dan hewan. Sebuah studi pada tahun 2007 yang dipublikasikan pada jurnal kedokteran hewan menyimpulkan bahwa anjing yang diberikan suplemen Glucosamine-chondroitin menunjukkan rasa sakit sedikit berkurang dan lebih banyak mobilitas setelah 70 hari pengobatan. Namun, pada manusia tidak terlalu efektif menurut studi tahun 2006.

Fatty acids/asam lemak dapat membantu membuat bulu anjing terlihat lebih baik. Suplemen minyak ikan juga bisa membantu mengurangi peradangan. Antioksidan seperti Vit C dan E juga mengurangi peradangan dan membantu penuaan anjing dengan masalah ingatan. Namun perlu hati-hati untuk penggunaan jangka panjang suplemen, terutama untuk anjing muda yang mungkin mengkonsumsi suplemen nutrisi selama bertahun-tahun karena hampir tidak ada satupun dari suplemen yang telah diuji apakah aman digunakan dalam jangka panjang bagi anjing.

Suplemen apa yang ada dalam dogfood?
Periksa label pada dogfood untuk melihat berapa banyak bahan yang dikandungnya. Beberapa dogfood anjing dewasa mengandung glukosamin/kondroitin namun mungkin jumlahnya terbatas. Ada dogfood yang mungkin mengandung herbal/botanical, seperti cranberry untuk mencegah infeksi saluran kemih atau DHA untuk meningkatkan perkembangan kognitif pada anak anjing.


Sumber:
pets.webmd.com
vetinfo.com
katerra.hubpages.com

03 Apr 2013 12:25:07
#2
Avatar allaboutdogs
allaboutdogs
Total Post : 63
Nice post gan.
Kebanyakan org cuma ingin lebih. Padahal tidak tahu anjingnya membutuhkan apa?
Dan metabolismes dan kebutuhan setiap anj tdk sama
07 Apr 2013 18:05:06
#3
Avatar 009784
009784
Total Post : 14
setiap anjing mempunyai metabolisme berbeda-beda,kalau seekor anjing dipelihara dengan cara yg benar saya kira tidak perlu Suplemen kecuali ada masalah tertentu pada anjing tersebut.
19 Jun 2013 16:01:58
#4
Avatar nadya.ludy
nadya.ludy
Total Post : 4
Apa merek dog food yg baik bagi anjing?
17 Aug 2013 07:05:17
#5
Avatar Henry.Rawung
Henry.Rawung
Total Post : 2
Info yang bagus nihsmile
Tapi sebagai tambahan yah..untuk konsultasi dokter hewan sebelum pemberian vitamin bisa saja, tapi lebih baik owner dari doginya juga lakukan some research sama om google dulu, karena kualitas dari dokter hewan di indonesia masi kurang tentang domestic pet, apalagi di daerah..
25 Aug 2013 10:00:45
#6
Avatar Lisa.Desiana.Gouw
Lisa.Desiana.Gouw
Total Post : 1
Numpang tanya dong. Saya punya pom trs saya beliin dermatrix sama wild alaskan salmon oil. Kira2 saya pake dua2nya aja ato selang-seling gitu ya? Thx
13 Sep 2013 19:33:42
#7
Avatar Henry.Rawung
Henry.Rawung
Total Post : 2
coba bantu jawab buat lisa..tapi ini berdasarkan pengalaman saya..bisa beda sama owner dog lain..menurut saya sih cukup diberikan salah satunya sesuai dosis..karena sudah banyak dog vitamin untuk bulu yang sudah saya coba, begitu pun dengan fish oil..perbedaannya nggak terlalu kelihatan..faktor utama bagusnya bulu anjing tergantung genetik, kemudian makanan dan hindari penyakit kulit anjing( demodex, scabies, alergi, dll)..anjing saya semenjak diberikan vitamin tertentu selama beberapa bulan nggak ada bedanya sama beberapa bulan dimana saya nggak berikan vitamin apapun..yang penting selama anjingnya sehat dan diberikan dog food yang berkualitas, pasti bulunya juga sehat dan bagus..
Last Edited : 13 Sep 2013 19:35:05
11 Dec 2013 08:08:56
#8
Avatar Lisa.Candra
Lisa.Candra
Total Post : 1
Pengalaman saya, share aja, anjing lokal/kampung mix saya kasih nutri gel plus, rutin pagi dan sore dalam 1 minggu super dahsyat pertumbuhanannya, sampai terheran2 saya, tapi saya berikan untuk anjing saya yang lain type golden retriever dalam 1 minggu belum ada perubahan sama sekali biasa saja, jadi pada intinya efek untuk setiap anjing memang beda-beda tidak selalu sama.
21 Feb 2014 15:00:15
#9
Avatar Rottfan1
Rottfan1
Auto Banned
Total Post : 905
mau tanya. Anjing sy pas baru pindah poopnya gak keras kyk sebelumnya, setelah di kasih norit sebutir 2 hari udah keras lagi. Distop atau lanjut sebutir lagi yah? kalo vit yg ada di belakang buku vaksin kuning itu, cara kasihnya ditumbuk yah? agak repot soalnya df kering susah makan, kebiasa df basah campur ati ayam nasi jadi mesti pelan2 dr penjualnya
17 Apr 2016 13:15:54
#10
Avatar anjing-dijual750480
anjing-dijual750480
Total Post : 1
Saya punya beagle usia 9bulan, kmrn minum vitamin tulang banyak tanpa setau saya. Sekarang badannya lemes dan tidak mau makan. Tdk ada dr hewan yg buka. Apa yg hrs sy lakukan atau obat apa yg bs sy berikan. Terima kasih
16 Sep 2016 12:33:33
#11
Avatar sherlyherlina46
sherlyherlina46
Total Post : 1
Sy pny shi tzu 5blnan, kdg dia suka makan pup nya sndiri klo kita gak liat. Itu knp yaa...apakh shih tzu memang sprt itu? Sbab ada yg prnh blg bgtu dia jd males piara shih tzu

Tolong dibantu solusi nya gmn? Trima kasih
20 Mar 2017 20:22:38
#12
Avatar umbarayasa89
umbarayasa89
Total Post : 1
Sorry agak melenceng, bwt pecinta dobermann, umur brpa biasanya dobe tulang punggungnya lurus? Atau apa jurus2nya spya cepat lurus?
28 Mar 2017 16:14:24
#13
Avatar valen02121991
valen02121991
Total Post : 1
Mau nanya nih..saya punya anjing minipom umur 2 bln..
Selang berapa lama ya untuk pemberian obat cacing dan vitamin..kebetulan vitamin yg saya kasi dermatrix..
Mohon share pengalamannya ..trims
22 Apr 2017 17:22:44
#14
Avatar mpaldaramadhani
mpaldaramadhani
Total Post : 1
Anjing saya dogo argentino umur 5 bulan betina. Kurus banget, untuk memperbesar tulangnya sama ototnya gimana ya. Sama biar kepalanya lebih besar lebih kotak. Makasihh
28 Jun 2017 10:06:04
#15
Avatar Dessy.Zhuo
Dessy.Zhuo
Total Post : 2
Halo.. vitamin technivet bagus gak ya buat pom n shihtzu?
08 Jan 2018 17:13:54
#16
Avatar putrikaviani19
putrikaviani19
Total Post : 1
apakah vitamin bagus untuk anak anjing 2bulan??

Kirim Komentar
Mohon maaf, Fasilitas "Post Reply" sedang maintenance untuk performa yg lebih baik. Please come back later.