Gejala-Gejala Masalah Pee/Buang Air Kecil Pada Anjing yang Mungkin Bisa Membahayakan
Apakah anda lelah karena anjing peliharaan anda sering buang air kecil / pee sembarangan di dalam rumah bahkan ditempat-tempat yang tidak anda inginkan? ada beberapa hal yang bisa menyebabkan hal itu terjadi, salah satunya adalah kemungkinan anjing anda menderita masalah buang air kecil. Daripada memarahi anjing anda, lebih baik anda mengamati apakah ada kemungkinan masalah medis yang menyebabkannya.Untuk mengetahui apa yang harus dilakukan, sangat penting untuk memahami gejala-gejala yang mungkin muncul jika anjing mempunyai masalah buang air kecil. Berikut lima hal di bawah yang harus anda perhatikan dan segera ambil tindakan jika hal itu terjadi :
1. Indikasi pertama dari masalah buang air kecil adalah anjing akan mulai buang air kecil/pee lebih sering atau lebih jarang daripada biasanya. Jika anjing pee lebih sering daripada biasanya, ada kemungkinan penyebabnya adalah infeksi. Jika anjing pee lebih sedikit atau jarang, maka kemungkinan saluran kemihnya tersumbat. Amati anjing anda dan lihat seberapa sering dia buang air kecil.
2. Kesulitan buang air kecil membuat anjing merasakan kesakitan yang amat sangat ketika buang air kecil. Jika anda melihat anjing anda berusaha atau berjuang saat sedang buang air kecil, maka kemungkinan dia mengalami infeksi dan memerlukan perawatan medis. Jangan jauhkan pandangan anda darinya dan segera ambil tindakan jika diperlukan.
3. Masalah buang air kecil juga bisa membuat anjing sembarangan pee seperti di kamar mandi, dapur, garasi dan mungkin bahkan di kasur anda. Jika hal ini terjadi, maka anda perlu memeriksakan anjing anda ke dokter hewan.Dia menderita urinary incontinence (keluarnya pee tanpa sengaja atau tidak dapat dikontrol) dan memerlukan tinjauan lebih lanjut dari dokter hewan.
4. Jika anjing anda melambat dan berbaring terus tanpa melakukan apa-apa, periksa apakah dia memiliki demam. Jika iya, ada kemungkinan bahwa anjing anda mengalami masalah buang air kecil dan anda perlu membawanya ke dokter hewan segera.
5. Anjing cenderung mengalami dehidrasi saat mereka mengalami masalah buang air kecil. Dan, jika anjing mulai banyak minum air padahal tidak habis melakukan kegiatan apa-apa atau saat cuaca tidak sedang panas, maka kemungkinan ada masalah buang air kecil yang dialami oleh anjing anda.
Tentu masih ada banyak cara yang berbeda untuk mengetahui apakah anjing anda mengalami masalah buang air kecil. Jika Anda menemukan ada salah satu dari gejala-gejala diatas dialami oleh anjing anda, maka segera periksakan ke dokter hewan untuk mengetahui apakah penyebabnya karena infeksi, penyumbatan atau masalah lainnya. Dokter hewan akan menentukan tingkat keparahan dan pengobatannya. Deteksi dini dan pengobatan adalah kunci untuk menyembuhkan masalah buang air kecil anjing anda.
Sumber :
EzineArticles.com
Last Edited : 08 Nov 2012 11:17:08