Scabies tidak bisa sembuh lah kl pake anti jamur. Suntik ivermectin dengan pengulangan yg tepat yg paling mudah. Tungau nda akan mati dikasi obat anti jamur. Tapiiiiii.. sulfur memang bisa menyembuhkan jamur dan membunuh tungau. Amitras juga bisa membunuh tungau. Cuma jamur lebih cepat diberantas dengan ketaconazole (anti jamur), tungau lebih cepat dan mudah dengan ivermectin atau selacmectin. Kita bahas scabies lebih dalam ya. Scabies disebabkan tungau (sejenis serangga) yg disebut sarcoptic mange yg tidak kelihatan olen mata. Tungau menggali dalam ke jaringan kulit cukup dalam untuk menaruh telur2nya dilobang yg dibikin, karena itulah jejaknya titik2 merah banyak, bukan bentol bukan ruam, cuma titik merah.
Pengobatan dengan sulfur:
Guyur anjing dengan air hangat cenderung panas (buat yg panas yp bisa ditahan anjing dan tidak melepuhkan kulit). Ini untuk memancing tungau2 dalam kulit supaya muncul kepermukaan kulit. Mandikan dengan shampoo yg mengandung sulfur. Bila tidak dipancing keluar, tidak semua tungau terbunuh. Tapi terlur2 yg didalam tidak akan bisa dicapai dengan sulfur. Setelah menetas tungau remaja akan siap berkembang biak di hari ke 14. Karena itu penting mengulang mandi di hari ke13 untuk membunuh tungau remaja sebelum mereka sempat berkembang biak. Kl telat keburu bertelur lagi dan jumlahnya bisa ribuan.
Pengobatan dengan amitras
Rendam anjing dilarutan air + amitras. Hati2 jangan sampai anjing menjilat atau meminum larutan, karena bisa membunuhnya. Ulangi dihari ke 13 dengan alasam sama seperti diatas.
Pengobatan dengan ivermectin
Suntik ivermectin dengan dosis untuk membunuh tungau (beberapa jenis cacing, tungau telinga dam kutu juga turut terbasmi). Ulangi di hari ke 13.
Pengobatan dengan Selamectin
Beli obat tetes merk revolution, aplikasikan seperti cara yg tercantum di brosur. Ulangi dihari ke 13
Last Edited : 16 Apr 2015 15:49:21