AnjingDijual.com
Buat Thread Baru Kirim Komentar
22 Nov 2014 19:35:22
#1
Avatar Nikita
Nikita
Total Post : 842

Jenis-jenis anjing yang tepat untuk teman berlari kamu!

Jenis-jenis anjing yang tepat untuk teman berlari kamu!

Kegiatan berlari merupakan salah satu olahraga yang sedang digemari saat ini.
Berlari lebih menyenangkan lagi jika kita punya teman berlari yang bisa menemani kita sampai garis finish/tujuan yang ingin dicapai.

Man's best friend, anjing peliharaan kamu, mungkin saja adalah teman terbaik untuk menemani kegiatan berlari kamu? Karena anjing selalu 'pleased' untuk kapan saja diajak.

Namun tentu saja, tidak semua anjing cocok untuk segala kondisi dan kebutuhan berlari kamu. Mungkin kamu punya target jarak lari yang jauh? atau kamu pelari yang mempunyai kecepatan lari yang tinggi? atau pelari yang lambat namun bisa menempuh jarak yang cukup jauh?

Berikut jenis-jenis anjing yang cocok untuk jadi teman berlari, tergantung kondisi dan kebutuhannya masing-masing :

Berlari Jarak Jauh (Lebih dari 15K)
* Jack Russel Terrier
* Goldendoodle (Percampuran Poodle dan Golden Retriever, terdapat kennelnya di Indonesia : www.poodledoodle.net)
* German Shorthaired Pointer
* Weimaraners
* Vizslas

foto

Kelebihan :
Ukuran badan sedang dengan otot yang baik serta berat badan yang tidak terlalu berat

Lari Jarak Pendek (Kurang dari 10K)
* Pitbull
* Beagle
* Golden Retriever
* Labrador Retriever
* Greyhound
* English Setter

foto

Kelebihan :
Memiliki badan yang berotot dan ramping

Lari Cepat (kecepatan 5 menit/km atau lebih cepat)
* Vizslas
* German Shorthaired Pointers
* Weimaraners
* Greyhounds
* Whippets

foto

Kelebihan :
Ukuran badan sedang dan cukup berotot serta memiliki mental naluriah untuk berlari

Lari Lambat dgn jarak yang cukup jauh
* Dalmatian
* Labrador Retriever
* Standard Poodle
* Catahoulas

foto

Kelebihan :
Ukuran badan besar untuk ketahanan mencapai jarak yang cukup jauh namun dengan kecepatan yang lambat

Berlari di Cuaca Dingin
* Alaskan Malamute
* Siberian Husky
* Swiss Mountain Dog
* German Shepherd

foto

Kelebihan: Memiliki tipe bulu tebal dan tubuh lebih berisi

Beberapa jenis ras, seperti husky dan greyhound, dibiakkan khusus untuk berlari, dan sebagian besar jenis working dog secara alami cocok untuk berlari. Sebaliknya, untuk jenis anjing bermoncong pesek seperti pugs dan bulldog, kurang cocok untuk berlari jarak jauh karena mereka rentan terhadap overheating. Namun, bukan berarti pug Anda tidak bisa berlari, tetapi sebaiknya tidak dalam jarak yang panjang dan cuaca yang panas. Kategori di atas merupakan pilihan dari Liz Devitt dan pelatih anjing profesional JT Clough, yang menulis buku tentang pelatihan anjing dalam berlari.

Sumber:
http://www.pawnation.com/2012/05/16/best-dog-breeds-for-running/

Last Edited : 24 Nov 2014 15:04:01
23 Nov 2014 18:48:36
#2
Avatar DoggieWu
DoggieWu
Total Post : 14
bukannya Siberian Husky biasa lari jarak jauh dengan menarik kereta dan di saat salju yang lebih menguras nafas?
24 Nov 2014 10:27:17
#3
Avatar mumu
mumu
Total Post : 9
Tambahan info; Kintamani (Hero) juga dapat dijadikan teman setia berlari, lari disisi sepeda, scooter dan dia tetap disisi kiri. (Bisa disaksikan di Jl.Kapten Tendean, depan Trans TV)..
25 Nov 2014 14:27:41
#4
Avatar Yulius.Usman
Yulius.Usman
Total Post : 14
Klo anjing ku jenis herder, klo diajak berlari lebih dari 2 km, kog sering minta pup Ya....padahal jenis anjing ini diatas, termasuk yg kuat jarak jauh
26 Nov 2014 08:53:50
#5
Avatar heri19kris
heri19kris
Total Post : 18
Kalo pup itu sudah biasa bro. Saran, sebelum berlari, ajak buang hajat dulu.
26 Nov 2014 14:35:47
#6
Avatar Hery_1
Hery_1
Total Post : 5
Tambahan info... Saya punya 3 ekor anjing. Secara bergantian, saya ajak lari pagi kurang lebih 30 menit sejauh 2 km-an, jadi setiap anjing berlari 2x dalam seminggu. Sejak saya ajak lari, kuku anjing saya tidak lagi pernah panjang dan saya tidak usah memotong kukunya. Kebetulan saya agak trauma dalam hal memotong kuku anjing, karena pernah berdarah..
28 Nov 2014 11:29:33
#7
Avatar 009789
009789
Total Post : 3
Pitbull jg enak diajak lari & jln santai dgn jarak jauh. Lumayan tahan staminanya

Kirim Komentar
Mohon maaf, Fasilitas "Post Reply" sedang maintenance untuk performa yg lebih baik. Please come back later.