Anjingku br disteril, kena infeksi Rahim... Jenis Yorkie umur 5th, udh pernah kawin tp ga pny anak. Saat operasi sudah ada rembesan nanah, kalau terlambat bbrp hari, rasanya bs pecah didlm dan meninggal mendadak. Untung ambil tindakannya ga terlambat.
Wkt konsultasi, dijelaskan oleh Drh, utk doggy betina kita perlu menentukan tujuan pelihara doggynya. Kalau memang mau dibiakkan, biakkan dulu lalu steril. Penyakit infeksi kandungan itu memang penyakitnya doggy betina, jd menurut Drh memang sudah 'langganan'. Setelah beranak (apalagi kl lwt Caesar), langsung angkat rahimnya berikut indung telur. Kalau dari awal sudah diputuskan tdk mau dibiakkan, bs operasi steril (angkat Rahim) sejak umur 8 bln. Steril sejak dini juga mengurangi kemungkinan kanker payudara, karena payudara belum terkoneksi oleh hormon esterogen.
Demikian infonya, dr sisi betina...
Last Edited : 09 Sep 2014 09:16:42