AnjingDijual.com
Buat Thread Baru Kirim Komentar
17 Nov 2013 08:31:29
#1
Avatar Nikita
Nikita
Total Post : 842

Pemulung Kampung Melayu Ini Pelihara Puluhan Anjing Dan Kucing

foto

Jakarta - Menjadi pemulung bukan berarti serba kesulitan dan tak bisa berbagi. Suami istri pemulung yang tinggal di bawah fly over Kampung Melayu, Jakarta Timur ini, sudah 11 tahun hidup bersama puluhan kucing dan anjing yang mereka pelihara.

Adalah Amat (60) dan Novi (58), pasangan suami istri yang hidup bersama puluhan kucing dan anjing di bawah fly over Kampung Melayu, Jakarta Timur. Mereka mendapati kucing-kucing dan anjing-anjing itu di jalanan saat tengah mencari barang rongsokan.

"Biasanya kita ketemu pas mulung di pinggir jalan, ada yang dibuang, ada yang habis ditabrak mobil. Kita ambil kucing-kucing yang sakit," cerita Amat saat ditemui detikcom di 'rumahnya' bawah fly over Kampung Melayu, Jaktim, Minggu (16/11/2013).

Rasa iba kepada hewan menggugah Amat dan istrinya memelihara kucing dan anjing. Tak tanggung, ada sekitar 60 kucing dan anjing yang mereka pelihara. Namun tak semuanya selalu ada di rumah, beberapa kerap berkeliaran.

"Dari kecil kami memang sayang kucing sama anjing, kita nggak tega melihat mereka sakit. Selama kita masih mampu yang kita tetap akan pelihara," ujarnya.

Amat lalu menceritakan bagaimana ia dan istrinya menghidupi puluhan kucing dan anjing itu. "Biasa saya mulung dapat Rp 50 ribu sehari, dicukup-cukupin untuk makan kita dan kucing. Beras 2 liter sehari dibagi bareng kucing dan anjing. Kucing makan sama ikan cue, anjing pake kepala ayam biasanya," tutur Amat.

"Kita makan tempe juga nggak apa-apa, udah cukup sehat," imbuhnya yang tampak mengenakan topi saat diwawancarai itu.

Sumber:
detik.com

Last Edited : 17 Nov 2013 08:33:07
19 Nov 2013 22:40:08
#2
Avatar Bulgobon
Bulgobon
Total Post : 40
Wowww... Sangat mengharukan dan iniratif sekali. Memberi dari kekurangan. Ada yang tahu nomor kontak atau lokasi persisnya?
18 Dec 2013 13:37:13
#3
Avatar ottorind.5
ottorind.5
Total Post : 10
ya,saya sudah temukan spot shelter mereka,,, fly over kp.melayu,klu datang dri arah tamanros/barat,setelah lewat 7-11 & pedestrian jembatan overhead ambil jalur lambat sebelah kiri,50meter dri situ bantaran kali ciliwung,berhenti disitu,,banyak pemulung tinggal dibawah situ,tanyakan sama mereka disitu nama p'amat b'novi,,, mereka semua kenal,,,nanti dipandu jalan masuk ke makeshift shelter amatnovi,,,atw minta tolong dipanggilkan bila anda kurang yakin masuk kekolong,,,hari2ni 18dec air sungai agak tinggi di bantaran,sedang ada pekerjaan pengerukan dengan alat berat,,,p'amat muslim,istrinya b'novi kristen,, siang hari kucing2 mereka 60an katanya keluyuran pulang petang hari untuk jam makan,saat ini doggy ada 3 ekor lebih banyak tinggal dishelter karena lingkungan kurang pas tuk mereka keluyuran, pengamatan saya kucing2 terawat baik,bulu2 bersih,,doggy nya juga tampak tiga2nya baik,,walaupun bagi saya mungkin perlu lebih banyak sinar matahari tapi sehat,pagi tadi saya datangi dengan bawaan handuk2 & bathmat dri hotel tidak terpakai,dan ceker2ayam saya dapatkan dipasar jtnegara,,, silakan kunjungi mereka
29 Dec 2013 19:57:31
#4
Avatar r1za
r1za
Total Post : 9
Yg penting harus aman dr dog hunter supplier lapo..!!!Please jgn biarkan anjing2nya berkeliaran.. :-(
03 Jan 2014 15:55:36
#5
Avatar thrivena
thrivena
Total Post : 78
OTTORIND.5 klo ada rencana kesana lagi, saya mao ikut titip uang untuk dsumbangkan ke Ibu Novi....terima kasih...
23 Feb 2014 23:03:29
#6
Avatar 008634
008634
Total Post : 6
♏♏♏ªªªªñÑñ†††ªªªªªPPPP semoga berkatnya melimpah,amin

Kirim Komentar
Mohon maaf, Fasilitas "Post Reply" sedang maintenance untuk performa yg lebih baik. Please come back later.