AnjingDijual.com
Buat Thread Baru Kirim Komentar
21 Sep 2013 09:50:21
#1
Avatar Nikita
Nikita
Total Post : 842

Tanpa Lidah, Tidak Menjadi Masalah Bagi Anjing Ini

foto

Seekor anjing bernama Hooch pada Juli lalu diketemukan oleh seorang manajer Kern County Animal Control di Bakersfield, California. Anjing berjenis French Mastiff ini, bermasalah karena sangat agresif pada anjing-anjing lain dan tidak pernah makan.

Ketika Zach Skow, direktur eksekutif dan pendiri pusat penyelamatan hewan melihat Hooch, ia menemukan fakta lain yang lebih parah. Telinga yang pada umumnya panjang seperti dimiliki anjing jenis French Mastiff ternyata telah putus dan rahangnya terkilir. Tidak cukup hanya itu, setelah Skow membawanya ke dokter hewan dan melakukan rontgen, hasilnya terungkap bahwa Hooch tidak memiliki lidah. Lidahnya putus dari pangkalnya. Ia menyatakan bahwa hilangnya lidah Hooch diduga karena perkelahian sengit dengan anjing lain.

foto


"Dengan tidak ada lidah, kelangsungan hidupnya sangat sulit. Anjing ini tidak bisa minum, makan, membersihkan mulutnya sendiri, dan mengatur suhu tubuhnya dengan baik," kata Liz Kover dari pusat penyelamatan hewan. Dokter kemudian segera menginfus untuk memberikan cairan nutrisi sehingga berat badan Hooch mulai bertambah.

foto

Kini kepercayaan dirinya mulai tumbuh lagi, ditambah ia sudah bisa makan dan minum secara mandiri. "Apa yang kami temukan adalah seekor anjing yang paling bersyukur di dunia. Meskipun ia tidak menjilat, namun dia tahu bahwa kami menyayanginya, ia sangat baik, matanya selalu bersinar ketika memandang kami. Dia memiliki nol kebencian pada manusia.



Sumber:
metrotvnews.com
huffingtonpost.com

21 Sep 2013 10:59:14
#2
Avatar oscar.ruzta
oscar.ruzta
Total Post : 6
kasihan ya, untung saja masih ada yg peduli dan merawatnya
23 Sep 2013 10:13:18
#3
Avatar 3LyS
3LyS
Total Post : 99
Salut!!
03 Oct 2013 09:29:01
#4
Avatar ho_Li
ho_Li
Total Post : 24
cwy terharu...

Kirim Komentar
Mohon maaf, Fasilitas "Post Reply" sedang maintenance untuk performa yg lebih baik. Please come back later.