Inilah 6 Ras Anjing Paling 'Bawel'
Banyak orang memilih memelihara anjing berdasarkan sifat, penampilan, ukuran, namun beberapa yang lainnya memilih berdasarkan suara anjing tersebut. Biarpun tidak selalu pasti apakah anjing yang dipilih tersebut akan tenang atau bahkan 'bawel', namun beberapa jenis anjing di bawah ini akan memberikan gambaran umum kepada Anda.Hasil survei ini diambil dari jawaban yang diberikan 218 dokter hewan professional (veterinary professionals), berikut 6 jenis anjing yang paling 'bawel' (urutan tidak menentukan tingkat 'kebawelan') :
Siberian Husky
Anjing yang bersahabat ini suka sekali melolong dan bernyanyi, yang sesuai dengan kepribadiannya yang selalu ceria.
Alaskan Malamute
Anjing ini bukan hanya keren, tapi juga sangat menyenangkan di dekatnya. Mereka suka sekali menggali dan melolong mengikuti suara sirine atau bahkan mencoba berbicara dengan Anda.
Chihuahua
Jangan tertipu dengan ukurannya, anjing ini sangat suka sekali mendengarkan suaranya sendiri dan akan sedikit agak 'bawel' jika tidak dilatih dengan benar
Pomeranian
Anjing dengan bulu mengembang yang menarik ini sering menganggap bahwa ukuran mereka lebih besar dari yang sebenarnya. Biarpun gonggongannya tidak terlalu besar, namun agak sedikit sulit menghentikannya walaupun sudah sering dilatih.
Miniature Pinscher (Minpin)
Anjing yang super cute ini sering dikenal sebagai anjing pengawas (watchdog) yang hebat, namun anjing ini sering latah dalam hal 'bawel'.
Beagle
Anjing ini sering juga 'bernyanyi' mengikuti suara sirine dan menggonggong ke orang asing, namun jika dilatih dengan baik dan bisa membuatnya selalu memiliki kegiatan, maka hal ini tidak akan jadi masalah.
Disadur dari :
babble.com
Sumber foto :
Berbagai sumber
Last Edited : 02 Sep 2013 06:24:16