Ditinggal Pemilik Sendirian Dirumah, Anjing Bisa Galau
CALIFORNIA – Anjing sudah lama dikenal sebagai sahabat manusia. Hal ini dikarenakan hewan mamalia ini memiliki tingkat kesetiaan dan pengabdian yang tinggi, sehingga ia akan senantiasa hadir untuk tuannya.Tak heran jika sebentar saja ditinggal sendirian oleh pemiliknya ia akan bereaksi, demikian dilansir dari Softpedia, Rabu (21/8/2013). Bahkan, tidak sedikit di antaranya mengalami depresi dan mengekspresikan suasana hatinya.
Para ahli menjelaskan, anjing akan memiliki kelekatan yang luar biasa dengan pemiliknya. Terlebih, jika keduanya banyak menghabiskan waktu bersama. Karena itu, ketika mereka ditinggalkan selama beberapa waktu bisa menimbulkan keresahan yang mendalam.
“Selama ini kita sering melihat bahwa hampir semua anjing peliharaan akan memiliki ikatan emosional yang sangat kuat dengan pemiliknya. Karena pola perilakunya, mereka dapat dilatih untuk melakukan berbagai hal dan memahami gerak kita,” ungkap salah seorang peneliti dari Bristol Veterinary Shool-University of Bristol di Inggris.
Contoh video, anjing yang ditinggal pemiliknya selama 2 jam di dalam rumah :
Sumber:
Okezone.com
Last Edited : 22 Aug 2013 19:25:54