INFO Komunikasi Lebih Lancar & Pasti Sampai via Email ke AnjingDijual@gmail.com (Prioritas, dibalas lebih cepat!)
AnjingDijual.com
Buat Thread Baru Kirim Komentar
04 Mar 2014 11:42:05
#1
Avatar Nikita
Nikita
Total Post : 842

Bisakah Anjing Menangis dan Meneteskan Air Mata

foto

Anjing memang adalah sahabat yang simpatik dimana Anda bisa berbagi semua kegembiraan dan kesedihan. Namun, pernahkah dalam benak Anda bertanya, apakah anjing Anda bisa menangis meneteskan air mata sama seperti yang manusia lakukan ketika bersedih atau ketika sedang berkaitan dengan perasaan emosional lainnya.

Menurut "Chihuahua Handbook", beberapa pemilik Chihuahua yakin bahwa chihuahua mereka meneteskan air mata yang sesungguhnya ketika mereka sedang sedih. Namun, apakah ini benar adanya bahwa anjing bisa meneteskan air mata sebagai ungkapan perasaan emosional mereka sama seperti manusia?

Jawabannya Ya...dan Tidak
Anjing memang memiliki kemampuan fisik untuk mengeluarkan air mata. Pada faktanya, mereka melakukan hal itu untuk menghasilkan zat asin yang kita sebut dengan air mata untuk melumasi mata mereka, berdasarkan penuturan Drh. Nicholas Dodman kepada Chicagotribune.com. Apakah sebenarnya mereka juga meneteskan air mata berkaitan dengan emosi atau rasa sedih, seperti yang dilakukan manusia, itu adalah hal yang berbeda. Menurut Dodman, Sains tidak bisa membuktikan hal itu, tetapi ia yakin bahwa anjing memiliki perasaan yang sama kuatnya seperti kita. Dodman mengatakan Anda bisa melihatnya dengan jelas dari sikap tubuh dan/atau mendengar saat mereka mengekspresikan perasaannya.

foto

Penyebab atau Alasan Anjing Mengeluarkan Air Mata
Menurut VCAhospital.com jika anjing Anda mengeluarkan cairan dari matanya, Anda mungkin berasumsi bahwa anjing Anda sedang menangis. Namun, penting bagi pemilik anjing untuk diperhatikan bahwa anjing tidak bisa menangis dengan alasan yang sama seperti manusia. Jika mata anjing mengeluarkan cairan, maka hal itu dikarenakan ada sesuatu yang salah, bukan karena anjing tersebut sedang diliputi oleh perasaan emosional.

Keluarnya air mata dari mata anjing Anda bisa disebabkan karena beberapa hal. Alergi bisa menyebabkan mata anjing Anda berair, sama seperti manusia. Saluran air mata yang terblokir/terhambat membuat air mata tidak bisa diproduksi secara alami dan menimbulkan gangguan sehingga air mata keluar dari mata secara berlebihan dan turun ke wajah. Infeksi, kotoran pada mata, kornea yang tergores dan hal lainnya bisa menyebabkan anjing Anda meneteskan air mata.

Air mata yang hanya keluar sekali atau dua kali mungkin tidak perlu terlalu dikhawatirkan, tetapi jika anjing Anda terus menerus mengeluarkan air mata maka Anda harus periksakan ke drh untuk mengetahui apakah ada masalah serius yang menyebabkan kondisi tersebut. Jika anjing Anda mengeluarkan bukan sekedar air mata bening, tetapi cairan yang berwarna kuning, berlendir, atau berdarah dan matanya bengkak atau iritasi, maka perawatan medis diperlukan.


Sumber:
http://articles.chicagotribune.com/1998-05-24/news/9805240415_1_dr-nicholas-dodman-dogs-pets
http://www.vcahospitals.com/main/news/pet-news/can-dogs-cry/460
http://dogcare.dailypuppy.com/can-dogs-cry-tears-2335.html
http://books.google.co.id/books?id=49uSlP0gLz4C&pg=PA73&dq=do+dogs+cry+tears&hl=en&sa=X&ei=x47HUMubE6Sl2AWph4CoBQ&redir_esc=y#v=onepage&q=do%20dogs%20cry%20tears&f=false

foto dari berbagai sumber

Last Edited : 04 Mar 2014 12:08:18

Kirim Komentar
Mohon maaf, Fasilitas "Post Reply" sedang maintenance untuk performa yg lebih baik. Please come back later.