INFO Komunikasi Lebih Lancar & Pasti Sampai via Email ke AnjingDijual@gmail.com (Prioritas, dibalas lebih cepat!)
AnjingDijual.com
Buat Thread Baru Kirim Komentar
23 Jun 2014 16:41:04
#1
Avatar Nikita
Nikita
Total Post : 842

Anjing terlantar ini Diselamatkan Seorang Pria & Apa yang Terjadi Selanjutnya akan Menyentuh Hati Anda..

Kisah seekor anjing bernama Toothless Rooster Cogburn adalah kisah tentang kebaikan, kasih sayang dan cinta. Diawali ketika seekor anjing kecil yang terlantar sedang berkeliaran di tempat seorang pria bernama Cody Leightenheimer bekerja dan sejak saat itu hidup mereka berubah. Momen ketika anjing itu terus menatapnya dengan mata besar yang sedih, Cody tahu bahwa ia harus melakukan sesuatu untuk menolongnya. Inilah kisah Rooster.

foto


"lebih dari setahun yang lalu, aku dan istri kehilangan dua anak karena keguguran. Pada pernikahan kami yang masih baru, kami sudah beberapa kali mengalami kehilangan yang membentuk sebuah lubang yang tampaknya tidak akan mungkin dapat terisi."

"Aku bekerja di sebuah pabrik lantai kayu. Suatu hari aku sedang mencari beberapa perabot untuk rumah bos di Florida, ketika itu aku melihat ada seekor anjing kecil berada disana. Ketika itu, rasanya ingin sejenak meninggalkan urusanku dan mendekatinya untuk mengelus tapi aku punya pekerjaan yang harus dilakukan."

"Anjing ini berjalan ke arahku dan menatapku dengan matanya yang besar. Aku mengelusnya dan langsung mengetahui bahwa tubuhnya penuh dengan kutu, bulunya kusut dan tidak dalam bentuk fisik yang baik. Ketika melihat lebih dekat aku menyadari bahwa ia memiliki banyak bulu abu-abu di sekitar moncong, telinga dan wajah."

foto


"Aku memberinya ayam goreng saat jam makan siang karena ia terlihat sangat kurus sampai-sampai aku bisa merasakan tulangnya. Aku mulai mengirimkan foto-foto ini kepada istri untuk meminta ijin membawanya pulang, yang sebenarnya tidak perlu juga karena ia (si anjing) telah meluluhkan hatiku."

foto


"Aku berpikir harus mengiringnya agar jauh dari pintu keluar sepanjang hari, sampai aku selesai kerja dan dapat membawanya pulang kerumah. Sahabat kecil ini tertidur di lantai dan tetap disana sepanjang hari."

"Aku membawanya pulang kerumah dan mencuci bersih puluhan kutu yang menempel ditubuhnya. Istri dan putriku mengeringkannya dan menyisir bulunya. Ia tampak jauh lebih baik tetapi masih terlihat kurang baik. Kami beruntung ia berhasil melewati malam pertama. Setelah malam itu, kami menamakannya Rooster Cogburn, setelah peran John Wayne dalam film True Grit. Kami merasa ia pas dengan nama itu, karena kemampuannya untuk tetap bertahan meski dalam kondisi tersebut."

"Ketika kami membawanya ke dokter hewan, dalam seketika seluruh klinik jatuh hati padanya. Dokter kesulitan untuk mengindentifikasi jenis rasnya karena ukuran tubuhnya. Mereka berkesimpulan pada ras Shetland Sheepdog, usia sekitar 8 dan 12 tahun dengan berat 3 kg."

"Berikut daftar kondisi tubuhnya yang 'mengesankan':
1. Pertumbuhan kerdil karena kekurangan gizi
2. Katarak dan satu pupil kecil akibat trauma benda tumpul di kepala
3. Luka di perut yang menyebabkan muntah
4. Empat fistula oronasal di mulut membuat giginya membusuk dan copot
5. Tuli sepenuhnya

"Setelah operasi fistula, sejumlah pengobatan yang ketat, berbulan-bulan dimanjakan dan dicintai oleh keluarga yang mencintainya seperti anak sendiri dan beberapa hal lainnya; Toothless (nama panggilan yang diberikan oleh putri kami yang berusia 5 tahun karena kesukaannya dengan film How To Train Your Dragon) Rooster Cogburn menjadi seorang pria tua tampan."

"Sekarang, aku akan memperlihatkan kepada Anda foto- foto perjalanan saat Toothless melewati masa-masa indahnya:

foto


"Ia akan mengunyah bootku, mendominasi kakiku atau menendang tumitku jika aku mencoba untuk meninggalkan rumah. Ia juga membuat suara khas ketika frustasi.

foto


"Ia suka disuapi oleh maminya, yogurt yunani adalah treat favoritnya. Ia akan meringkuk ke leher kami ketika ia ingin memberitahu bahwa ia menyayangi kami."

foto

foto

foto


foto

foto


"Ia suka duduk ketika bermain kartu atau ditengah permainan."

foto


"Dari semuanya.. ia paling suka tidur. Ia punya sebuah sarang (selimut merah) dan cadangannya (selimut coklat)."

foto


"Ia akan tidur didekat kita di lantai untuk tidur sesi kedua setelah makan paginya."

foto


"Ini adalah saat ia berlatih untuk mengedipkan matanya."

"Toothless Rooster Cogburn diperkirakan hidup selama 3 bulan hingga 1 tahun. Ia berhasil mencapai satu tahun sebelum akhirnya ia sakit parah."

"Hari ini, 2 Juni 2014; Aku melihat sahabat terhebat, hewan peliharaan yang paling dicintai dan pejuang paling heroik yang pernah kutemui, terlelap dengan tenang dalam tidur siang terakhirnya ketika aku dan ibunya memegang kakinya."

"Aku tidak pernah menyangka bisa mencintai anjing peliharaan sebanyak aku mencintainya; sebanyak kami mencintainya. Semua orang yang bertemu dengannya akan langsung jatuh hati padanya. Ia adalah anjing yang spesial."

"Kami berharap telah cukup memberinya kenangan indah untuk menghapus kenangan buruk apapun yang pernah dialaminya sebelumnya."

foto


"Rooster" "Toothless Rooster Cogburn" "King Booster" "Wuuf" "Boosta Boy"

"Kami mencintaimu dan akan selalu. Nikmati tidur siangmu... Kamu benar-benar layak mendapatkannya."

Ditulis oleh: Cody Leightenheimer

Sumber:
http://www.dogheirs.com/dogsarefamily/posts/5704-a-stray-sick-dog-wandered-into-a-man-s-workplace-what-happened-next-will-touch-your-heart

24 Jun 2014 13:15:20
#2
Avatar H3ndrik
H3ndrik
Total Post : 4
happy ending, RIP Rooster.
25 Jun 2014 06:49:05
#3
Avatar friskarg
friskarg
Total Post : 2
Omg..I cried reading this, cos I just lost our beloved pooch to an acute leukemia. He was a fighter all the way till the end too. I miss him everyday.
28 Jun 2014 12:38:20
#4
Avatar Anie.Hombings
Anie.Hombings
Total Post : 91
ak juga suka matanya...so lovely
28 Jun 2014 22:25:08
#5
Avatar Alwin.Widyanto
Alwin.Widyanto
Total Post : 1
uhh sheltie..

so lovely yaaa.
30 Jun 2014 11:12:09
#6
Avatar Pabelcomitcinfarian
Pabelcomitcinfarian
Total Post : 1
sy blm prnh memelihara anjing lg stlh kelas 4 SD yg trkhrnya...
ingin memelihara anjing kembali rasanya...heh
30 Jun 2014 11:50:43
#7
Avatar Ozzy07
Ozzy07
Total Post : 3
Can\'t stop crying..
30 Jun 2014 14:05:45
#8
Avatar Dreamcastle99
Dreamcastle99
Total Post : 3
Always miss u ....
04 Jul 2014 09:43:37
#9
Avatar farida.ariani.3511
farida.ariani.3511
Total Post : 36
Cinta kasih yg tulus sudah dirasakannya,moga kini ia menikmati sukacita abadi disurga
06 Jul 2014 04:23:17
#10
Avatar Penyayangbinatang
Penyayangbinatang
Total Post : 13
Anjing adalah binatang yg sensitive dan dia tahu dan akan berlaku baik terhadap orang yg telah memberi kasih sayang.
08 Jul 2014 10:24:04
#11
Avatar 014627
014627
Total Post : 1
so sweet
11 Jul 2014 10:32:45
#12
Avatar Lusia.Fernandez
Lusia.Fernandez
Total Post : 3
can't stop cryingcwy, semoga dia berbahagia selamanya..aku punya 1 mix pekingese dan aku sangat menyayangi dia as my own son,,kurang lebih aku mengerti perasaan Cody
11 Jul 2014 12:04:45
#13
Avatar 3LyS
3LyS
Total Post : 99
Terharu banget.. bersyukur Tootless bisa menikmati 1 tahun hidup dalam kasih sayang.
luar biasa Cody Leightenheimer dan family, luar kasih yang kalian berikan pada Tootless.
06 Oct 2014 18:36:35
#14
Avatar patrisia.margahayu
patrisia.margahayu
Total Post : 1
I can't stop crying!! cwy
huhh jadi inget hachi dia meninggal juga karena sakit parah di telinganya, terakhir dia mnt mainan dengan bola kesayangannya, trnyata itu permintaan terakhirnya, cwy

Kirim Komentar
Mohon maaf, Fasilitas "Post Reply" sedang maintenance untuk performa yg lebih baik. Please come back later.