INFO Komunikasi Lebih Lancar & Pasti Sampai via Email ke AnjingDijual@gmail.com (Prioritas, dibalas lebih cepat!)
AnjingDijual.com
Buat Thread Baru Kirim Komentar
22 Oct 2013 12:38:32
#1
Avatar Nikita
Nikita
Total Post : 842

Kupas Tuntas Penyakit Leptospirosis Pada Anjing

Leptospirosis (Lepto) adalah penyakit serius yang disebabkan oleh bakteri leptospira interrogans yang dapat menyerang berbagai hewan termasuk anjing. Leptospirosis adalah penyakit zoonotic, artinya bisa menular dari hewan ke manusia.

Bagaimana anjing bisa terkena penyakit Lepto?
Leptospirosis biasanya menyebar melalui urin dari hewan yang terinfeksi. Sebagian besar anjing yang suka berada di luar beresiko terhadap penyakit ini. Anjing biasanya terinfeksi saat mereka kontak dengan rumput basah, tanah, genangan air, sungai atau kolam yang telah terkontaminasi dengan urin hewan yang terinfeksi. Bakteri bisa masuk melalui luka di kulit atau selaput lendir seperti pada mata, hidung atau mulut.

Hewan liar dan peliharaan yang umumnya terinfeksi penyakit ini adalah: rakun, musang, tikus, tupai, rubah, anjing hutan, rusa, kuda, hewan ternak, babi, anjing.

foto
Apa saja gejala-gejala penyakit Lepto?
Sebagian anjing tidak memperlihatkan gejala-gejala dari penyakit ini. Sementara ada juga yang mengalami kekurangan energi dan menunjukkan tanda-tanda depresi. Dan, sebagian lainnya mungkin bisa menunjukkan salah satu atau semua gejala dibawah ini:
- kurang nafsu makan
- muntah
- sakit perut
- demam
- sakit kuning (warna kekuningan di mulut atau gusi)
- Perubahan pola atau frekuensi buang air kecil

Jika tidak diobati, beberapa anjing bisa mengalami kondisi yang sangat serius dan bahkan bisa mati. Bahkan jika anjing telah sembuh, ada konsekuensi jangka panjang termasuk kerusakan fungsi ginjal atau hati.

Cara Mengobati Lepto?
Dokter hewan biasanya akan meresepkan antibiotik. Antibiotik digunakan untuk membunuh bakteri leptospira dan seringkali diberikan dalam 2 tahap: 1 jenis antibiotik untuk mengobati infeksi awal, diikuti dengan jenis antibiotik yang berbeda untuk memerangi bakteri di dalam urin. Semakin dini diobati, semakin baik.

foto

Jika sudah sampai mengalami gagal ginjal dan/atau gagal hati, maka kemungkinan sembuh akan lebih sulit. Pada kasus ini, pengobatan agresif sangat penting termasuk cairan infus, obat-obatan untuk mengurangi muntah dan mengobati efek-efek lain dari gagal ginjal dan hati dan dialisis. Namun, tergantung tingkat keparahan penyakitnya, pengobatan tidak selalu berhasil saat gagal ginjal/hati sudah muncul.

Pencegahan Lepto
Tersedia vaksin untuk melawan leptospirosis. Vaksin hanya diproduksi untuk beberapa varietas bakteri leptospira tertentu dan tidak memberikan kekebalan jangka panjang, karena itu perlu sering divaksin berulang-ulang.

Meskipun vaksin tidak 100% efektif dan tidak melawan semua jenis bakteri leptospira, vaksin tetap direkomendasikan untuk membantu mencegah penyakit berpotensi serius ini yang bisa menular ke manusia. Vaksin yang direkomendasikan dan jadwalnya harus dikonsultasikan dengan dokter hewan berdasarkan faktor resiko anjing Anda.

Pencegahan lainnya juga dengan menjaga rumah terbebas dari tikus dan mencegah anjing agar tidak berenang di kolam atau air tergenang di area-area yang rentan leptospirosis.

foto
Perawatan di rumah untuk anjing yang terkena leptospirosis
Leptospirosis bisa menyebabkan gejala seperti flu pada manusia, yang mana dalam beberapa kasus dapat berkembang menjadi penyakit serius. Jika anjing Anda telah didiagnosis terkena leptospirosis, resiko Anda terkena bisa dicegah, terutama dengan menjaga kebersihan. Pada kenyataannya, beberapa anjing yang tidak menunjukkan gejala-gejala saat terkena penyakit ini, mungkin memiliki resiko lebih tinggi untuk menularkan ke pemiliknya yang tidak mengetahui.


foto

Namun, jika anjing Anda telah didiagnosa terkena leptospirosis, langkah-langkah untuk mencegah agar tidak menular ke Anda, keluarga dan hewan peliharaan lainnya, yaitu:
  • Hindari kontak atau bersentuhan langsung dengan urin atau darah anjing Anda
  • Cuci tangan Anda dengan bersih setelah menangani anjing Anda atau setelah memegang benda-benda yang mungkin terkontaminasi dengan urin, darah, atau kotoran anjing Anda.
  • Bersihkan dengan disinfectant di area-area tempat anjing Anda buang air kecil.
foto

  • Jauhkan hewan peliharaan lain dan anak-anak dari urin atau darah anjing Anda.
  • Jika dokter telah menyatakan anjing Anda sembuh dan sudah boleh pulang ke rumah, pastikan mengikuti instruksi dokter untuk melindungi Anda dan keluarga Anda. Yang paling penting, jika anjing Anda telah diresepkan antibiotik, pastikan untuk menghabiskan semua obat (jangan berhenti ketika gejalanya hilang).
Untuk Anda yang memiliki pengalaman tentang ini, please sharing disini yah smile

Sumber:
leptoinfo.com
vetmedicine.about.com

Last Edited : 22 Oct 2013 12:58:05
24 Oct 2013 22:36:57
#2
Avatar Zasky
Zasky
Total Post : 294
Saya rasa untuk anjing yang terifeksi Leptospirosis sama dengan pada manusia tingginya resiko untuk mati jika terlambat diagnosanya. Maka dari itu pencegahan lebih penting daripada mengobati baik secara vaksinasi maupun untuk sanitasi lingkungannya, karena menentukan diagnosa pada anjing lebih sulit daripada manusia. Untuk Mbak Nikita apakah vaksin untuk leptospirosis sudah cukup aksesnya di semua dokter hewan yang ada di Indomesia ?
25 Oct 2013 09:33:44
#3
Avatar LabsLover
LabsLover
Total Post : 443
Vaksin Lepto digunakan untuk membentuk antibodi melawan bakteri, dengan memberi anjing suntikan bakteri penyebab lepto yg dilemahkan. Berbeda dengan vaksin untuk virus (distemper, parvo, adeno, rabies), yg bisa membentuk antibodi selama 3tahun** sampai seumur hidup, vaksin lepto membentuk antibodi yg hanya bisa melawan lepto selama 0 (tidak terbentuk antibodi sama sekali) sd 1tahun. Saya pribadi tidak pernah memberi anjing saya vaksin lepto, karena mereka hidup bersih, tidak pernah berkotor2 di got, meskipun mereka hidup dihalaman yg kadang ada tikus lalulalang. Banyak ahli yg tidak merekomendasikan anjing diberi vaksin ini, meskipun anjing akan dibawa ke daerah yg beresiko tinggi terhadap lepto seperti berburu dialam liar dan got kotor (ini tergantung keputusan owner sih).

Patricia Jordan DVM states: ““Lepto is a very adverse event associated vaccine and the damndest thing is that lepto vaccines simply do not work. Dr Ron Schultz (the world’s foremost independent authority on canine vaccines) hates to see them in with anything else and, in puppies, advises that they are completely finished with the viral inoculations before getting a vaccine against Lepto, which he neither recommends nor advocates – even in Lepto endemic areas.

**Zoetis (dulu Pfzier) membuat vaksin Vanguard, dlm websitenya merekomendasikan pengulangan vaksin inti 3 tahun sekali.

http://www.zoetis.co.nz/products/Vanguard-Plus-5L
Revaccination: For canine parvovirus, canine distemper virus and canine adenovirus 1 and 2, revaccination with a single dose at intervals of up to 3 years is recommended. For canine parainfluenza virus, revaccination with a single dose annually is recommended.

https://online.zoetis.com/US/EN/Products/Pages/CADVaccinesRabies.aspx
A duration-of-immunity study, conducted in accordance with federal regulation and under US Department of Agriculture (USDA) direction, demonstrated that a 1 mL dose of Defensor 3 met federal guidelines for protection of dogs and cats against virulent challenge administered 3 years after vaccination.

Sayangnya mereka memaket vaksin mereka dengan bersama canine parainfluenza yg harus diberikan setiap tahun. Tapi parainfluenza bisa dihindarkan dengan menata lingkungan yg baik bagi anjing. Saya kurang setuju dengan vaksin yg harus diberikan setiap tahun sekali. Over vaccinated (terlalu sering vaksin) dicurigai sebagai salah satu penyebab utama penyakit kanker pada anjing.
Last Edited : 25 Oct 2013 09:36:01
13 Jan 2014 14:01:11
#4
Avatar Shakirapitbull
Shakirapitbull
Total Post : 2
Pitbull ku pernah kena lepto n puji Tuhan sekarang ud sembuh total...wkt it gejala ny muntah2 ga bs makan apa2 berat badan turun drastis.pertama dibawa k klinik hewan kecil,dokternya ga bs nganalisis it pnykit apan.cm suntik n gatw suntik apan.besokny badan mulai menguning.kemudian bawa k dokter cucu sunter di diagnosa lepto.krn gusi dan perut sudah bnr2 kuning.kemudian sy minta untuk rawat inap anjing saya,tp ditolak oleh dokterny,sy lupa dokter sp sedang praktek.sy hampir membuang anjing sy,krn kata2 dokterny agak sedikit membuat sy down krn dokterny bilang in sangat gampang menular k manusia lewat air liur,dan dokter memvonis anjing saya sgt kecil kmgknan utk hdp.pdhl menurut saya sbnrny klo kita jaga kebersihan dgn rajin cuci tangan aj it ud 99%mencegah penularan k manusia.akhirny saya konsultasi dengan breeder tempat saya mengadopsi anjing saya dan mencari info dari internet,kemudian mendapat beberapa referensi obat generik manusia untuk penyakit lepto dan obat cina jg.selama hampir 2 bulan anjing sy cuma bisa mkn 30gr bubur bayi 3x1hri....dan anjing saya terinfeksi pada usia 7blnan.sehingga pertumbuhan nya terhambat.tp anjing saya sembuh dengan kehilangan sebagian lidahny krn dy gigit krn menahan skt.tp sekarang dy ud kembali lincah dan nakal.(nama obatnya sy lupa...ad di hp yang lama)tp sangat mudah di ditemukan di internet.
14 Jan 2014 23:34:08
#5
Avatar Rottfan1
Rottfan1
Auto Banned
Total Post : 905
serem deh, gimana mau ajak anjing jalan2? di komple rumah ku katanya bersih, tapi ada tikus.
Last Edited : 11 Aug 2014 06:15:45
10 Feb 2014 19:46:27
#6
Avatar sangayu.monayuktini
sangayu.monayuktini
Total Post : 1
mohon infonya, obat generik untuk penyakit leptospirosis apa ya? saya takut bawa ke dokter hewan , karena dulu pernah kejadian abis disuntik besoknya anjing saya malah mati.
anjing saya uda sakit sekitar 1 mingguan, badannya masih berwarna kuning walaupun uda saya kasi amoksilin.
10 Feb 2014 21:04:25
#7
Avatar Rottfan1
Rottfan1
Auto Banned
Total Post : 905
@sangayu.monayuktini seperti komen @Shakirapitbull, pake obat generic manusia dan obat cina, tanya ke dokter manusia aja kalo dokter hewan gak tahu unsure. Drh kadang2 terlalu pintar, mereka gak fokus ke satu hal tp krn kebanyakan tahu mikirnya ke semuanya, kalo udah berpengalaman dan bonafit sih oke. Aku belum pernah ngalamin, tp berdasarkan penjelasan di atas, penularan dengan kontak terutama cairan, sy gak minat anjing kena. Pencegahannya jauh lebih mudah. Krn saya hidup bersih sy gak terlalu fokus ke jenis penyakit ini. @lablover itu tahu banyak. Nanti kalo sy beli anjing dan langsung bawa ke vet, sy mau tanya apa kalo di vaksin sebelum 1 tahun antibodinya gak ada ke vet smile
19 Jul 2015 14:37:39
#8
Avatar anjing-dijual358
anjing-dijual358
Total Post : 1
S.0.S.......!!!
@Shakirapitbull: bisa minta no kontak? Mau tny2 soal anjingnya yg sembuh dr lepto. Saat ini anjing cihuahua sy usia 10 bln terkena lepto. Konii sama spt anjing pitbullmu. Drh mengataan tdk ada harapan. Klo sembuh itu mujizat.Tlg beritahu saya obat2 yg pernah kamu ksh ke pitbullmu itu. Please...reply soon. Thanks!
21 Jul 2015 18:58:22
#9
Avatar anggapraditaputra
anggapraditaputra
Total Post : 1
Anak anjing saya habis semua kena lepto smua. Saya ga tau kalo ternyata mreka kena lepto. Dokter hewan yg menangani juga ga tau. Saya baru tau setelah saya baca artikel ini. Gejala sama persis sama anak2 anjing saya. Tapi smua sudah terlambat. Mungkin skarang saya harus lebih teliti lagi sama kebersiham kandang2 anjing saya.
06 Aug 2015 19:11:53
#10
Avatar galekrahdiin
galekrahdiin
Total Post : 1
Emang kalo pake obat manusia ampuh? Nama obatnya apa? Tolog dong bro kasih tau nama obatnya.. anjing shitzu gw kena ni penyakit.. gk mau makan, minum, badan lemes.. udah di rwat di rs ragunan..
26 Aug 2015 18:29:11
#11
Avatar fitria.dewi131
fitria.dewi131
Total Post : 7
anjing saya hari ini kena diagnosa lepto. diagnosa dr dokter ke 3 baru diketahui bahwa anjing saya kena lepto. dia total enggak mau makan.. sya di resepkan dokter dg obat sinsang/cina tp hrganya 900an. dia muntah2. sebelumnya saya enggak tau dia kena pnyakit lepto. apa tdk ap2 ya. apakah tidak menular??
19 Oct 2015 19:50:36
#12
Avatar Michelli.Wirahadi
Michelli.Wirahadi
Total Post : 1
tanda - tanda anjing mulai sembuh itu gimana ya?
19 Mar 2016 10:20:13
#13
Avatar 020323
020323
Total Post : 5
Anjing saya umur 3bln langsung didiagnosa lepto oleh drh langganan saya. Saya gak percaya awalnya saat drh bilang dia udh gak bs tertolong krn dia baru kelihatan sakit 2 hari & parahnya baru kemarin sblm ke dktr. Saya pikir dktr hanya menakut-nakuti dan msh bs tertolong. Akhirnya saya bawa ke RSHJ dan hasil labnya positive kena lepto. Dia di rawat 5hari disana dan benar tdk tertolong akhirnya. Pdhl hasil terakhir labnya, kondisi hati sdh normal tapi yg sangat tinggi kondisi ginjalnya sehingga tdk tertolong.
22 Aug 2016 23:38:55
#14
Avatar ohlawlorffs
ohlawlorffs
Total Post : 1
mohon info untuk obatnya apa ya anjing saya husky habis mati karena dokter bilang dia tidak bisa sembuh sama sekali dan tinggal menunggu hari saja. akhirnya terpaksa saya suntik mati karena dokter tidak memberikan opsi lain, awalnya memang terlihat parah karena kuning sekali matanya dan muntah berak kuning semua. cuma terakhir saya tengok malah dia membaik dan tubuh tidak kuning sama sekali matanya pun hanya kuning semu. tapi dokter tidak memberikan opsi lainnya lagi terpaksa saya suntik mati anjing saya daripada dia menderita..MOHON INFO untuk penanganan selanjutnya apa ada opsi obat generik atau obat cina yg bisa diberikan kepada anjing saya...saya masih punya satu husky lagi, hanya saja untuk jaga jaga agar tidak menular dan mohon info untuk penanggungannya.....tolong sekali...thx
05 Sep 2016 12:31:23
#15
Avatar Debby.Cynthia
Debby.Cynthia
Total Post : 1
Anjing saya baru saja vaksin tahunan sudah termasuk vaksin lepto pada tgl 30 juli, tiba2 pada tgl 20an saya lupa persis tgl nya pokonya dia gak mau makan sama sekali muntah berkalu2 saya kira dia asam lambung karna telat makan eh 3 hari gak makan langsun kuning badan nya seluruh nya udah di bawa ke dokter cuma di infus aja sama di kasih obat penenang rasa skit besok nya pas tanggal 1 sept dia meninggal cwy saya baru tau setelah dia meninggal kalau dia ternyata sakit lepto, diblihat dari ciri ciri nya. bagi kalian yang anjing masih sehat mohon cek darah yaaah, saya sangat terpukul cwy sampai skg saya dan keluarga masih berduka. kebetulan saya masih punya 1 anjing lg dan saya sudah vek darah dan kemungkinan sudah menular jd skg saya lg kasih antibiotik selama 14 hari, mohon doa agar anjing saya yg 1 ini sembuh, Amin!
23 Feb 2017 15:22:23
#16
Avatar mellyati.hindra
mellyati.hindra
Total Post : 1
Mohon info. Doggy saya pom umur 8 th didiagnosa leptospirosis sama drh. Tp saya agak bingung krn doddy saya ga demam, ga muntah kecuali kalo kebanyakan dicekokin makanan. Ga kuning juga spt yg temen2 ceritakan. Hasil lab gula darah tinggi banget, ada infeksi dan penurunan fungsi ginjal dan hati. Mohon masukan apakah bener leptospirosis kah?
25 Feb 2017 07:51:19
#17
Avatar tuyulfreak
tuyulfreak
Total Post : 1
halo. Mau sharing aja. Kemarin saya baru kehilangan anjing saya gara2 lepto. Seminggu belakangan dia memang lemas banget tidak mau makan, muntah, buang air besarnya encer dan sampai berwarna hitam. Mata, perut, gusi dan telinganya kuning semua cwy
Hari Selasa sampai Kamis kemarin saya bawa dia ke klinik hewan di daerah puri, dalam 3 hari ini diberi suntikan vitamin dan antibiotik lalu infus, hari kedua diberikan obat untuk membuang racun dari ginjalnya dan hari ketiga diberikan obat untuk livernya sekaligus dianjurkan beli susu Hepatosol. Pada hari Jumat belum sempat diberikan obat livernya, apa daya pagi hari dia semakin lemas dan nafasnya semakin tidak beraturan, dan akhirnya dia mengeluarkan darah dari mulutnya dan meninggal sad
Hati-hati menjaga anjingnya ya, perhatikan air minum/tempat dia bermain, jauhkan dari tikus sad
22 Dec 2017 10:13:10
#18
Avatar djshellasinaga
djshellasinaga
Total Post : 1
Anak anjingku kena virus lepto,, sad dan tgl 22 ini dia meninggal
02 Jan 2018 03:15:03
#19
Avatar sensen
sensen
Total Post : 2
Emang tikus hewan paling menjekelkan

Kirim Komentar
Mohon maaf, Fasilitas "Post Reply" sedang maintenance untuk performa yg lebih baik. Please come back later.