INFO Komunikasi Lebih Lancar & Pasti Sampai via Email ke AnjingDijual@gmail.com (Prioritas, dibalas lebih cepat!)
AnjingDijual.com
Buat Thread Baru Kirim Komentar
31 Aug 2012 12:22:31
#1
Avatar Nikita
Nikita
Total Post : 842

Tips Mengajak Anjing yang Takut Naik mobil

Jika ketakutan anjing Anda berkaitan dengan pengalaman mual dan muntah saat berkendaraan dalam mobil, ada cara mudah mengatasinya, yaitu bisa dengan mengkonsumsi obat untuk meredakan rasa mualnya. Untuk pilihan obat dan dosisnya bisa konsultasikan dengan dokter hewan anda.

foto
Jika ketakutan anjing Anda lebih dari sekedar perasaan mual, maka Anda harus memberikan lebih banyak waktu dan usaha untuk menghilangkan fobianya. Langkah-langkah dibawah dapat membantu anda untuk mengatasi perasaan takut anjing Anda:

1. Mulailah dengan membujuk anjing untuk mendekat ke mobil ketimbang memaksanya.

foto
Kebanyakan anjing yang takut berkendaraan begitu melihat mobil langsung kabur. Daripada menyeret anjing Anda ke dalam mobil, akan lebih baik jika Anda membujuknya pelan-pelan dengan makanan dan pujian. Untuk fobia dengan tingkat yang ringan, Anda mungkin bisa melatih anjing masuk ke dalam mobil dengan mudah hanya dengan latihan singkat. untuk fobia yang lebih berat, mungkin akan memerlukan beberapa hari atau beberapa minggu untuk membawa anjing masuk ke dalam mobil.

2. Lanjutkan untuk menggunakan penguatan positif untuk membawanya masuk.
Saat anjing sudah merasa nyaman mendekati mobil, Anda dapat mulai membujuknya untuk masuk. Mulailah dengan membuka semua pintu mobil sehingga anjing tidak merasa bahwa dirinya akan terjebak setelah masuk ke dalamnya. Gunakan makanan dan pujian untuk membujuknya masuk. Akan lebih baik jika ada 2 orang yang disukai anjing tersebut bekerja sebagai tim. Satu orang memegang anjing dengan tali di satu sisi mobil, sementara satu orang lainnya duduk diseberang kursi mobil dari sisi lainnya dan menggunakan makanan dan nada suara yang menyenangkan untuk menyemangati anjing tersebut masuk ke dalam mobil.

3. Berikan sedikit waktu untuk membuat ikatan khusus antara Anda dengan anjing Anda saat di dalam mobil.

foto
Jangan terburu-buru membanting pintu dan langsung menyalakan mesin mobil anda begitu anjing masuk ke dalam mobil. Sebaliknya, biarkan pintu mobil terbuka dan habiskan waktu sebentar untuk bersama anjing Anda di dalam mobil. lalu perlahan-lahan, duduk bersama anjing dengan pintu tertutup. Sekali lagi, tergantung tingkat ketakutan anjing Anda, proses ini bisa berlangsung selama beberapa hari sampai beberapa minggu atau lebih.

4. Nyalakan mesin mobil Anda.

foto
Saat anjing sudah cukup nyaman dengan Anda di dalam mobil, maka Anda bisa mulai menyalakan mesin mobil. Begitu mesin mobil dinyalakan, berikan sedikit makanan dan bicara dengannya menggunakan nada suara yang menyenangkan dan lalu matikan mesin mobil. Ulangi hal ini beberapa kali sampai anjing Anda benar-benar sudah nyaman duduk dalam mobil dengan mesin yang menyala.

5. Mulailah dengan perjalanan kecil.

foto
Jangan membuat perjalanan pertama anjing Anda dengan perjalanan yang panjang. Pertama kali, Anda mungkin harus menyetir dalam jarak yang dekat atau tidak jauh dari blok rumah Anda, berikan sedikit makanan selama perjalanan tersebut. Secara bertahap, lakukan dengan jarak yang lebih jauh dari sebelumnya.

6. Bawa anjing Anda ke tempat yang menyenangkan.
Perjalanan pertama anjing Anda tidak boleh menuju ke dokter hewan. Sebaliknya, bawa anjing ke beberapa tempat yang menyenangkan seperti taman bermain untuk anjing, pantai atau drive-thru untuk hamburger. Anjing Anda kemudian akan mengasosiasikan pengalaman menyenangkan tersebut ke dalam setiap perjalanan mobil selanjutnya.


Sumber:
dogs.about.com

Last Edited : 31 Aug 2012 12:39:52
31 Aug 2012 13:33:03
#2
Avatar Kefas
Kefas
Total Post : 11
smart inspiration..
05 Oct 2012 17:02:37
#3
Avatar mocca_heny
mocca_heny
Total Post : 15
masukan yg mantapp deh (y) smile
10 Jan 2013 20:30:11
#4
Avatar yanke.wong
yanke.wong
Total Post : 12
hay kenalan dong aku jigoo. leader ku naik sendal kalo jalan pagi.kwkwkwkwkwkkw

Kirim Komentar
Mohon maaf, Fasilitas "Post Reply" sedang maintenance untuk performa yg lebih baik. Please come back later.